Cookies
Masih ada dua lagi jenis kue kering bila dilihat dari cara membuatnya. Yang pertama adalah kue kering yang adonannya harus disimpan dalam lemari pendingin dulu. Yang kedua adonan yang harus digiling tipis lalu dicetak dengan bentuk-bentuk sesuai keinginan. Nah, mari kita membuatnya.
Aneka Ragamkue kering
RESEP KUE KERING KLASIK, PRAKTIS & EKONOMIS
Bahan:
250 g tepung terigu rendah protein/soft wheat/cap kunci
30 g tepung maizena
200 g mentega/margarin
20 g susu bubuk
60 g gula halus
2 butir kuning telur
1/4 sdt garam halus
Cengkih untuk hiasan
Selai Nanas:
400 gr nanas matang, parut
200 g gula pasir
3 buah cengkih
5 cm kayu manis/ 1/4 sdt bubuk kayu manis
1/4 sdt garam halus
Olesan, aduk rata:
3 butir kuning telur
2 sdm susu tawar cair/ 1 sdm susu bubuk, larutkan dengan 2 sdm air
Cara Membuat:
1. Campur tepung terigu, tepung maizena dan susu bubuk, aduk rata/ayak.
2. Tambahkan gula halus, kuning telur, mentega/margarin dan garam ke dalam campuran tepung. Aduk dengan garpu atau mixer kecepatan rendah (gunakan satu gigi)hingga terbentuk adonan yang berbutir-butir.
3. Padatkan adonan dengan tangan atau sendok kayu sehingga terbentuk adonan yang bisa dipulung/dibentuk.
4. Ambil sejumput adonan, bentuk menjadi bulatan, pipihkan. Isi tengahnya dengan 1/2 sendok teh selai nanas. Bulatkan kembali.
5. Atur kue yang telah dibentuk di atas loyang beroles margarin. Olesi permukaannya dengan bahan olesan. Tancapkan satu buah cengkih di atasnya.
6. Panggang kue dalam oven bertemperatur 150 derajat celcius selama 20 menit atau hingga kue matang dan berwarna kuning kecokelatan. Angkat, dinginkan. Simpan dalam stoples kedap udara.
7. Selai Nanas: Campur parutan nanas, gula pasir, kayu manis, cengkih dan garam, aduk rata. Panaskan sambil terus diaduk hingga terbentuk adonan selai yang kental. Angkat, dinginkan.
Untuk 550 g
Tip:
Jangan mengaduk adonan dengan tangan terlalu lama karena panas tangan akan mencairkan lemak dalam adonan. Akibatnya kue kering akan keras/tidak rapuh. Aduk seperlunya, asal adonan sudah bisa dibentuk. Untuk variasi rasa, selai nanas bisa diganti selai sesuai selera.
SeLaMat mEnCoBa...
kue-kue kering lebaran n natal
TIDAK usah bingung memikirkan jenis kue kering yang pas untuk Lebaran. Pilih saja yang paling popular, yang selalu ada di saat nan fitri ini. Misal, nastar, kue semprit, kue cokelat, putri salju, kue sagu, kastengel, dan kue lidah. Karena kue-kue itu selalu muncul setiap tahun, maka munculkan dengan tampilan baru supaya tidak membosankan.
Nah, perlu kiat-kiat khusus mendesain kue-kue kering agar tampil dengan gaya baru. Modifikasi bisa dilakukan dengan berbagai cara. Misal, dengan menambahkan bahan berikut:
- Kacang-kacangan
Jenis kacang yang biasa ditambahkan dalam kue kering adalah kacang tanah, kacang mete, kacang almon, dan kenari. Kacang bisa dicincang kasar, diblender halus, atau dibuat pasta. Semua kacang harus dimatangkan dulu. Caranya, bisa disangrai atau dioven. Kecuali kenari. Kenari bisa diadoni dalam keadaan mentah.
- Cokelat
Cokelat yang digunakan untuk memodifikasi kue kering adalah chocolate chips, meises, dan permen cokelat.
- Aromatik
Ada banyak aromatic yang bisa kita tambahkan pada kue kering klasik seperti putri salju atau kue semprit. Misal, moka, pandan, green tea, bawang putih, dan vanilla
- Keju
Keju yang sudah ada dalam resep bisa diganti jenisnya. Misal, keju cheddar jadi keju edam atau keju mozzarella jadi keju parmesan. Bisa juga kue yang tanpa keju, ditambahkan keju agar rasanya jadi sedikit berbeda. Tetapi perhatikan tidak semua kue cocok diberi keju. Umumnya kue dengan keju adalah jenis kue yang asin atau kalaupun manis, tidak terlalu manis. Misal, nastar.
- Buah
Buah segar, buah kering, atau selai buah-buahan pasti bisa memberi sentuhan yang berbeda pada kue kering klasik kita. Bahan –bahan ini juga bisa ditambahkan untuk mendapatkan penampilan kue kering klasik jadi berbeda, yaitu kelapa kering, wijen, cornflake, coco crunch, rice crispy, dan poppy seed.
- Hiasan
Kue-kering biasa yang klasik bisa kita jadikan lebih “wah” dengan cara menghiasnya. Misal, mencelupkannya ke dalam cokelat cair, mencoretnya dengan cokelat. Menutupnya dengan glasur, atau memberi taburan kacang, kernari, atau buah kering.(Semijati Purwadaria/Tabloid Saji)
Kue Kering Secha Cookies.com
Bingung bagaimana caranya membuat Kue Kering?
Belum punya pengalaman?
Ingin pesan di KueKering.com
ANDA BISA DENGAN MUDAH MEMBUAT SENDIRI |
| Terampil Membuat Macam Macam Roti Berisi macam-macam resep roti dan kue yang bisa anda praktekkan langsung! Anda akan bias membuat bermacam- macam Roti, Rol, Cake dan Pai Total 50 Resep! |
Tidak hanya resep kue kering yang akan anda dapatkan, melainkan juga resep resep roti dan kue lainnya yang akan membuat keahlian meracik kue dan roti menjadi meningkat secara drastis!
Dengan campuran resep kue kering dan resep macam macam roti, anda bahkan bisa membuat toko roti sendiri, dan mulai berpenghasilan dari
Anda mungkin akan bicara:
Tapi, itu
Wah.. kami tidak berpikir seperti itu. Membagi sesuatu merupakan kebahagian tersendiri buat kami, lagipula toh yang namanya rezeki itu bukan kita yang mengaturnya.. :-)
Tunggu dulu!
| Teknik Termudah Membuat Kue Kering Didalamnya anda akan mendapatkan Teknik pembuatan kue kering, bahan-bahan apa yang berpengaruh besar dalam pembuatan kue kering, peralatan apa saja yang dibutuhkan.. dan lain-lain! |
Total Anda Akan Mendapatkan:
- 3 buah e-book
- Semua resep KueKering.com ditambah resep kue kering lainnya sampai 30 resep kue kering
- Resep Roti, Kue, Pai dan Roll, total 50 resep
- Total 80 resep!
- Panduan membuat kue kering, mulai dari bahan sampai peralatan dan cara memasaknya
YA!!, Saya Mau e-Book Resep Kue Kering SEKARANG JUGA!
Dengan hanya Rp. 150.000,- anda bisa mendapatkan paket e-book resep dari kami
Tunggu Dulu...
Untuk Jangka Waktu yang Terbatas, Anda Kami Beri Potongan Harga ....
Anda hanya perlu membayar Rp. 150.000,- Rp. 100.000,- Rp. 80.000,- saja.
Klik Tombol Order dibawah ini SEKARANG JUGA!
(Pembayaran bisa dilakukan lewat transfer ke rekening BCA, Mandiri, BNI, CIMB Niaga, atau lewat paypal)
(Pemesanan tetap akan kami proses 365 hari setahun, tidak ada libur!)
Anda akan menghemat uang Anda jika order sekarang....
(saya mungkin akan menaikkan harganya sewaktu-waktu)
tapi diluar